Saturday, July 27, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
HomeHeadlinesBebas Berkreasi dan Temukan Gaya Personal-mu bersama Shopee 10.10 Brands Festival

Bebas Berkreasi dan Temukan Gaya Personal-mu bersama Shopee 10.10 Brands Festival

Nikmati berbagai penawaran menarik, seperti Setiap Hari Super Brand Day, Shopee Live Semua Diskon 50%, dan Gratis Ongkir Rp0 untuk lengkapi gaya fesyen terbaikmu di Shopee 10.10 Brands Festival

Jakarta, September 2023 – Bagi sebagian orang, pakaian memang merupakan kebutuhan harian untuk digunakan sehari-hari. Akan tetapi, gaya berpakaian atau fashion juga merupakan medium yang kerap digunakan untuk mengekspresikan diri seseorang. Perkembangan dan perubahan tentunya menjadi fase yang dialami seseorang, saat ingin menemukan gaya fashion nya masing-masing. Hal ini tentunya dipengaruhi oleh perubahan preferensi, budaya, lingkungan dan yang utama adalah tren. Tren yang mengalami perputaran sangat pesat, khususnya pada fashion, membuat industri ini bergerak secara dinamis. Aspek ini pula yang memberikan kesempatan bahwa dalam dunia fashion tidak ada patokan yang baku,karena setiap orang memiliki kebebasan berkreasi untuk menggali keunikan gaya dan preferensinya masing-masing.

Terdapat berbagai tren fashion yang bergulir menemani masyarakat seiring dengan perkembangan zaman. Mulai dari tren yang mengangkat gaya berpakaian seperti kasual, formal atau vintage, tren warna seperti monokrom, pastel dan bermacam warna lainnya hingga tren teknik berpakaian seperti layering serta oversized. Istilah-istilah pada fashion yang pada akhirnya menjadi sebuah tren yang digemari oleh masyarakat akan terus lahir dan menawarkan kesempatan bagi setiap individu untuk berkreasi.

Hingga kini telah tercipta ribuan tren gaya fesyen yang silih berganti menemani perjalanan fesyen setiap orang, jika sudah banyak orang yang mengikuti tren terkini, tidak ada salahnya juga buat kamu untuk menciptakan tren fesyen tersendiri. Hal itu karena fesyen merupakan panggung bagi setiap orang untuk dapat menciptakan, bermain dengan tekstur, warna, potongan pakaian, dan aksesoris demi menampilkan citra terbaikmu. Sebagai canvas yang tak terbatas, fesyen selalu dapat menjadi wadah buat kita menuangkan kreatifitas dalam menceritakan nilai yang kita pegang teguh. Melihat dinamisnya pergerakan tren fashion yang terus berlangsung, Shopee 10.10 Brands Festival menghadirkan berbagai ragam pilihan produk yang dapat memenuhi kebutuhanmu sesuai preferensi masing-masing!

  1. Santai dan nyaman sehari-hari dengan gaya kasual

Gaya kasual adalah jenis gaya yang santai, nyaman, dan tidak terlalu formal. Bagi mereka yang mengadopsi gaya ini cenderung memilih pakaian yang tidak rumit dan mudah dipadukan. Gaya kasual cocok untuk menemani aktivitas sehari-hari, seperti berjalan-jalan, pertemuan santai, ataupun hangout bersama kerabat. Buat kaum pria yang ingin tampil kasual, kamu dapat memadukan jeans dari Levis dengan kaos polos. Tambahkan juga trucker jacket dari Levis untuk menambah kesan maskulin. Buat kamu yang perempuan, kamu bisa kenakan loose denim ataupun baggy jeans dari Jiniso. Tak lupa juga memakai flat sandals ataupun flat shoes dari Katakita untuk menambah kenyamanan di setiap aktivitasmu!

  1. Tampil kece dengan gaya streetwear

Gaya streetwear terinspirasi oleh budaya urban dan jalanan perkotaan. Streetwear biasanya identik dengan pakaian yang nyaman dan mencolok dengan desain yang kreatif. Gaya ini sering diidentifikasi dengan sentuhan aksen dan detail yang berwarna, serta elemen dari budaya pop. Untuk menciptakan tampilan streetwear yang keren, kenakan kaos ataupun kemeja dengan grafis unik dari Tenue De Attire. Tambahkan sneakers trendy atau sepatu dari Asics untuk menambah sentuhan pop culture jalanan. Buat kamu para perempuan yang ingin tampil bergaya Streetwear, juga bisa banget untuk tampil culture dengan memakai celana kargo dari Jiniso.

  1. Selalu rapi dan sederhana dengan gaya minimalis

Gaya minimalis adalah tentang kesederhanaan dan penampilan rapi. Mereka yang mengadopsi gaya ini cenderung memilih pakaian dengan warna-warna netral seperti putih, hitam, abu-abu, dan nude. Gaya ini menekankan kebersihan, potongan pakaian yang rapi, dan aksesori yang minim. Untuk tampilan yang bersih dan elegan, padukan atasan berwarna netral seperti kemeja atau polo shirt dengan parisian pants hitam yang sederhana dari Tenue de Attire yang menghadirkan beragam setelan terbaik untuk pria dan perempuan. Biar gaya minimalis mu semakin rapi ketika membawa barang bawaan, gunakan berbagai varian tas, seperti backpack, totebag, hingga laptop bag dari Export Bag.

  1. Memukau dan memikat perhatian dengan gaya elegan

Gaya fesyen berikutnya adalah elegan, gaya ini menonjolkan nuansa tampilan yang anggun, rapi, dan berkelas. Gaya ini cocok untuk acara-acara formal seperti gala, pesta, atau acara resmi lainnya. Gaya elegan seringkali memberikan perhatian khusus pada detail, seperti potongan pakaian yang tepat, bahan yang berkualitas tinggi, dan aksesori yang matching. Kamu dapat mengenakan gaun berwarna gelap dengan aksesoris tanpa warna mencolok. Sepatu heels dari Katakita yang selaras dengan gaunmu. Pastikan juga membawa tas ataupun pouch yang cocok dengan warna gaun dari Enji by Palomino. Buat kamu yang berhijab, bisa banget menegaskan kesan elegan mu dengan mengenakan ragam varian scarf  dari Diario.

Bagaimana, sudah dapat inspirasi untuk gaya fesyen mu? Mari, kreasikan gaya fesyen pilihanmu bersama brand-brand berkualitas di kampanye Shopee 10.10 Brands Festival. Hadir hingga 10 Oktober mendatang, Shopee akan menyuguhkan rangkaian pengalaman belanja interaktif serta penawaran menarik dari berbagai brand ternama dan terpercaya untuk menemani para pengguna menemukan gaya terbaiknya dalam perjalanan fesyen yang lebih berwarna, antara lain Setiap Hari Super Brand Day, Shopee Live Semua Diskon 50%, dan Gratis Ongkir Rp0.

Daniel Minardi, Head of Brands Management & Digital Products Shopee Indonesia, menyampaikan “Shopee berkomitmen senantiasa menjadi teman perjalanan fesyen para pengguna, dengan menawarkan berbagai produk fesyen dari brand-brand terbaik, yang dijamin keasliannya. Kami sangat senang dapat berkolaborasi dengan beragam brand terpercaya dalam menghadirkan lebih banyak koleksi produk fesyen yang dapat menciptakan ragam tren fesyen terbaru. Shopee memahami bahwa fesyen merupakan salah satu cara terbaik untuk mengekspresikan diri, untuk itu kami selalu berupaya membantu para pengguna mewujudkannya dengan membawa berbagai pilihan gaya fesyen terkini untuk menjawab berbagai kebutuhan dan preferensi. Semoga para pengguna dapat menemukan gaya fesyen terbaiknya sepanjang kampanye Shopee 10.10 Brands Festival berlangsung dengan pengalaman belanja online yang terbaik”.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai kampanye Shopee 10.10 Brands Festival, kunjungi https://shopee.co.id/m/10-10.

Unduh aplikasi Shopee secara gratis melalui App Store atau Google Play, dan segera aktifkan ShopeePay.

R Indra Rezky Kencana Dewa
R Indra Rezky Kencana Dewahttps://www.warnaplus.com
MICE & Lifestyle Portal Contact: +6287889015567 [WA & Call] Advertising: +6287889015567 [WA] Email: [email protected]
RELATED ARTICLES
- Advertisment -

Most Popular

Recent Comments